Rabu, 07 Januari 2015

Jangan Corengi Keindahan Alam Papua



Papua memiliki potensi obyek wisata alam bahari, budaya dan adat istiadat yang memiliki daya tarik bagi wisatawan. Objek wisata di Papua harus dijaga dan dipromosikan kepada turis di berbagai belahan dunia, sehingga meningkat kunjungan wisatawan ke wilayah Papua. Keindahan alam Papua di tahun 2015 ini diharapkan mampu menarik minat kunjungan wisatawan nusantara dan mancanegara untuk datang ke bumi cenderawasih. Seluruh elemen masyarakat perlu berperan aktif dan mendukung sehingga kunjungan turis kian meningkat di tahun 2015.

Pemerintah Papua melalukan berbagai upaya untuk memajukan Papua, bahkan momen nasional baru-baru ini diselenggarakan di Papua. Tak tanggung-tangung Presiden RI Bapak Joko Widodo menyelenggarakan Perayaan Natal Nasional di Bumi Cenderawasih. Ini bukti nyata Pemerintah Papua berupaya memejukan dan mensejahterakan masyarakat Papua.

Namun sangat disayangkan suasana Damai Natal dan suasana Tahun Baru tercoreng oleh ulah kelompok kriminal bersenjata (KKB). Pada Kamis taggal 1/1/2015 pukul 21.00 WIT dua orang anggota Brimob Polda Papua dan seorang sekuriti PT Freeport tewas saat melakukan patroli dan dihadang oleh KKB di Kampung Banti sampai Kampung Uikini, Mimika, Papua. Dua anggota Brimob yang tewas atas nama Bripda Adriandi, Bripda Ryan Hariansyah dan sekuriti atas nama Suko Miyartono.

Dari kejadian tersebut mengakibatkan Bribda Adriandi mengalami luka bacok dikepala bagian kanan, luka tusuk di perut, leher dan jari kanan putus, sedangkan Bripda Ryan Hariansyah mengalami luka tusuk di perut, luka tembak di leher dan tangan kanan putus. Sedangkan Suko Miyartono mengalami luka tusuk di leher, diperut dan luka tembak di bagian punggung, korban meninggal saat ini dibawa ke Rumah Sakit Tembaga Pura, Papua.

Aksi sadis dan tidak berperikemanusiaan tersebut membuat pucuk pimpinan di Polda Papua geram. Kepala Kepolisian Daerah Papua, Irjen Pol Yotje Mende telah meminta bantuan kepada pihak TNI untuk memback up kepolisian. Selayaknya seluruh elemen masyarakat bergandeng tangan menjaga keamanan untuk memajukan Tanah Papua, bukan malah membuat situasi keamanan yang tidak kondusif yang nantinya dapat berdampak pada perkembangan Pariwisata dan kesejahteraan masyarakat.

Objek Wisata di Papua akan berkembang manakala seluruh elemen masyarakat bergandeng tangan dan sinergi menjaga keamanan di Papua dalam bingkai NKRI menuju Papua Bangkit, Mandiri dan Sejahtera. (SP/99)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri Populer